You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Sosialisasi Sekolah Pantai Indonesia Digelar di Pulau Pramuka
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Sosialisasi Sekolah Pantai Diadakan di Pulau Pramuka

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu bersama Kementerian Kelautan dan Perikanan RI melakukan sosialisasi sekolah pantai di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu Utara.

Kami harap kegiatan serupa bisa digelar di sekolah-sekolah di pulau permukiman lainnya,

Sosialisasi yang dilakukan dalam program gerakan cinta laut tersebut diikuti seluruh siswa di sekolah SMA Negeri 69 Jakarta, Pulau Pramuka.

Camat Kepulauan Seribu Utara, Ismail menuturkan, pihaknya berterima kasih kepada Kementerian Kelautan dan Perikanan RI yang telah mengajak siswa untuk meningkatkan pelestarian dan kepedulian terhadap pesisir Kepulauan Seribu.

Aksi Bersih-bersih Digelar di Taman Mangrove Pulau Untung Jawa

"Kami harap kegiatan serupa bisa digelar di sekolah-sekolah di pulau permukiman lainnya," ujar Ismail, Selasa (12/11).

Kepala Seksi Bangunan Laut, Direktorat Pendayagunaan Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil Kementerian Kelautan dan Perikanan RI, Firman Ibnusina menjelaskan, melalui sosialisasi sekolah pantai, harapannya siswa-siswi SMA Negeri 69 Jakarta bisa menjadi agen perubahan dan berbagai pengetahuan kepada yang lain.

Menurutnya, materi yang diajarkan berupa cara mengatasi persoalan sampah plastik, restorasi karang dan penanaman mangrove melalui konsep 4A: Amati, Analisa, Ajarkan dan Aksi. Ini merupakan proses pembelajaran bagi siswa agar mampu melakukan pengamatan dan analisa terhadap lingkungan pesisir dan sekitarnya.

"Siswa harus peduli apa yang ada di sekitar lingkungan termasuk bagaimana memperlakukan sampah, agar pencemaran tidak terjadi sehingga masa depan pulau jadi lebih baik," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4297 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1732 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1643 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik